Cara menghapus sampah di android tanpa aplikasi

Cara menghapus sampah di android tanpa aplikasi - Ok kali ini mimin akan berbagi pengetahuann tentang masalah dalam smartphone android yaitu sampah. Tujuan utama dari menghapus sampah ini adalah untuk menjaga performa dari perangkat android itu sendiri supaya tidak lemot.

Salah satu cara agar menjaga android tidak lemot adalah dengan membersihkan cache dalam android. Ok sebelumnya Cache adalah  memory berukuran kecil yang sifatnya temporary (sementara). Walaupun ukuran filenya sangat kecil, namun kecepatanya sangat tinggi. Cache di anggap sampah karena di buat oleh suatu aplikasi tertentu ketika kita menggunakannya, tujuannya agar mempercepat permintaan data yang bersifat sama.

Dari pada penasaran langsung saja kita ke TKP

1. Masuklah ke menu setting yang ada di smartphone anda.


2. Kemudian pilih menu storage/penyimpanan.


3. Nah di sana kita bisa lihat sisa ruang yang tersedia di dalam penyimpanan memori internal kita.


4. Kemudian kita swipe kebawah dan pilih Data dalam cache.


5. Kita pilih OK untuk menghapus cache nya.



6. Nah setelah itu cache terhapus dan kita bisa lihat sisa ruang yang tersedia akan bertambah. Sangat mudah bukan untuk melakukannya?


Ok cukup sekian postingan mimin kali ini, terima kasih sudah berkunjung di blog ini. Jangan lupa share postingan ini dan ikuti terus blog ini untuk mengetahui informasi selanjutnya. Mohon maaf bila ada kesalahan, See you next time bye...
loading...

0 Response to "Cara menghapus sampah di android tanpa aplikasi"

Post a Comment